Nagari Pariangan Wakili Tanah Datar 100 Besar ADWI 2022

    Nagari Pariangan Wakili Tanah Datar 100 Besar ADWI 2022
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Nagari Tuo Pariangan menjadi satu-satunya wakil Kabupaten Datar yang melaju ke 100 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) yang diselenggarakan  Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenpar Ekraf) pada tahun 2022.

    Nagari Tuo Pariangan menyisihkan dua nagari lainnya di Tanah Datar yang sebelumnya masuk di 500 besar ADWI 2022, yaitunya Andaleh Nagari Bungo, dan III Koto Rambatan.

    Kepala Bidang (Kabid) Pariwisat Tanah Datar, Efrison mengharapkan Nagari Pariangan bisa terus masuk ke 50 besar ADWI 2022, menyusul Nagari Sumpu, Kecamatan Batipuh Selatan yang meraih 50 Besar ADWI pada tahun 2021.

    Capaian Nagari Pariangan tersebut juga diharapkan bisa memotivasi nagari lain di Tanah Datar untuk berani tampil, menggali, dan mengembangkan potensi wisata mereka untuk semakin berkembang.

    Karena pengusulan masuk ke ADWI bukan diusulkan oleh dinas melainkan diusulkan oleh Pokdarwis atau nagari sendiri yang mendaftar melalui Aplikasi Jaring Desa Wisata (JADESTA).

    "Kita berharap ADWI ini semakin memotivasi nagari-nagari lain di Tanah Datar dalam menggali dan mengembangkan potensi wisatanya, " katanya.

    Lebih lanjut dikatakannya, untuk Tahun ini Pokdarwis atau nagari di Tanah Datar yang mendaftar ADWI melalui aplikasi JADESTA berjumlah enam nagari, yaitu Nagari Pariangan, Tabek Patah, Andaleh, lll Koto, Batu Taba, dan Pagaruyung.(JH)

    ADWI2022 TANAHDATAR
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    TSR Khusus Bupati Kunjungi Masjid Falah...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungi Masjid Nurul Huda Jorong Dahlia,...

    Berita terkait